Senin, 03 Desember 2012

Sistem Basis Data

Tugas Sistem Basis Data


Nama Kelompok:


                    Dwie Restiani                               (12110217)

                    Febri Inayah                                 (12110681) 
                    Latifah                                           (13110973) 
                    Novika Ari Pahlawati                   (15110080)
                    Restu Anjani                                 (15110772)
                    Siti Soleha                                     (16110621)


3KA11
UNIVERSITAS GUNADARMA


Kata Pengantar


            Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta karunia-Nya kepada kami sehingga kami berhasil menyelesaikan makalah ini yang alhamdulillah tepat pada waktu yang ditentukan oleh dosen mata kuliah Sistem Basis Data 1.
            Makalah ini dibuat selain sebagai tugas, juga untuk lebih mengerti tentang database apa yang digunakan dalam perusahaan. Memberikan manfaat yang besar untuk kami, menambah wawasan dan pengetahuan yang lebih banyak.
            Kami menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami harapkan demi kesempurnaan makalah ini.
            kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam penyusunan makalah ini dari awal sampai akhir. Semoga makalah ini bermanfaat dan Allah SWT senantiasa meridhai segala usaha kita. Amin.






Depok,04 Desember 2012


Penyusun


                                                                    (i)

Daftar Isi

Kata Pengantar                                                          i

Daftar Isi                                                                     ii
Pengenalan                                                                 1
Rangkuman tentang perusahaan                             2
Prosedure Sistem Berjalan                                      2
Penutup                                                                      3 

                                                                        (ii)





Pengenalan

Basis data menyediakan fasilitas atau mempermudah dalam menghasilkan informasi yang digunakan oleh pemakai untuk mendukung pengambilan keputusan. Hal inilah yang menjadikan alasan dari penggunaan teknologi basis data pada saat sekarang (dunia bisnis).

Sistem basis data adalah sekumpulan data yang terintegrasi yang diorganisasikan untuk memenuhi kebutuhan para pemakai di dalam suatu organisasi.

Database adalah suatu kumpulan data-data yang disusun sedemikian rupa sehingga membentuk informasi yang sangat berguna.

      Manfaat Database:
  • Sebagai komponen utama atau penting dalam sistem informasi, karena merupakan dasar dalam menyediakan informasi.
  • Menentukan kualitas informasi yaitu cepat, akurat, dan relevan, sehingga infromasi yang disajikan tidak basi. Informasi dapat dikatakan bernilai bila manfaatnya lebih efektif dibandingkan dengan biaya mendapatkanya.
  • Mengatasi kerangkapan data (redundancy data.
  • Menghindari terjadinya inkonsistensi data.
  • Mengatasi kesulitan dalam mengakses data.
  • Menyusun format yang standar dari sebuah data.
  • Penggunaan oleh banyak pemakai (multiple user). Sebuah database bisa dimanfaatkan sekaligus secara bersama oleh banyak pengguna (multiuser).
  • Melakukan perlindungan dan pengamanan data. Setiap data hanya bisa diakses atau dimanipulasi oleh pihak yang diberi otoritas dengan memberikan login dan password terhadap masing-masing data.
  • Agar pemakai mampu menyusun suatu pandangan (view) abstraksi dari data. Hal ini bertujuan menyederhanakan interaksi antara pengguna dengan sistemnya dan database dapat mempresentasikan pandangan yang berbeda kepada para pengguna, programmer dan administratornya. 
                                                                        (1)


Berikut Rangkuman Tentang Perusahaan Menggunakan Database

Sebuah lembaga atau instansi yang berkecimpung di bidang pengiriman, pastinya memiliki berbagai macam faktor yang menunjang kegiatan usaha lembaga atau instansi tersebut salah satunya yang terpenting adalah sistem persediaan barang.

Dan seiring dengan perkembangan teknologi saat ini, ilmu pengetahuan dan teknologi tersebut dituntut untuk menjadi andalan masyarakat dunia. Hal ini disebabkan oleh perkembangan yang sangat pesat terutama dalam bidang komputerisasi, sehingga mendorong masyarakat dunia memasuki era informasi yang serba cepat, efektif dan efisien. Pengolahan data dengan menggunakan media komputer pada suatu perusahaan saat ini sudah berkembang pesat, seiring dengan teknologi yang berkembang memasuki era globalisasi. Karena dengan adanya sistem komputerisasi ini akan lebih memepermudah pekerjaan manusia, dimana komputer merupakan suatu organisasi perusahaan, dikarenakan lebih cepat dan tepat serta mempunyai penyimpanan data yang mendukung keamanan data yang terjamin dengan sistem komputerisasi yang efisien, sehingga mengahasilkan laporan sistem yang tepat waktu. Maka sistem komputerisasi sangat diperlukan oleh banyak lembaga atau instansi.

 Prosedure Sistem Berjalan 
Prosedur sistem penerimaan barang yang berlaku di TIKI cabang cipulir adalah sebagai berikut:

1. Prosedur Penerimaan Barang
Pelanggan yang ingin mengirimkan paket kiriman harus mencamtumkan alamat  yang  dituju dengan lengkap, jika tidak maka petugas TIKI akan mengembalikan paket kiriman tersebut ke pelanggan. Setelah paket kiriman diterima petugas, petugas akan menimbang berat paket kiriman tersebut serta memasukan data pelanggan, jenis pengiriman yang dipilih dan tujuan pengiriman ke dalam Form BTTKB (Bukti Tanda Terima Kiriman Barang).
 
2. Prosedur Pembayaran
Setelah paket kiriman ditimbang dan jenis pengiriman telah dipilih petugas akan menawarkan asuransi. Jika pelanggan ingin menggunakan asuransi maka akan dikenakan biaya tambahan dan jika tidak, biaya tidak akan bertambah. Kemudian setelah pelanggan membayar  biaya yang ditentukan, petugas akan memberikan BTTKB shipper (STT yang asli) dan petugas menyimpan salinan(copy) dari BTTKB dan asuransi ke dalam arsip.
 
3. Prosedur Barang ke Pusat
Paket kiriman diantar kekantor pusat. Dikantor pusat paket kiriman didata kembali oleh petugas.


4. Prosedur  Pengiriman Barang
Setelah selesai didata, paket akan dikirimkan oleh petugas ke alamat tujuan. Jika paket kiriman diterima oleh alamat yang dituju maka petugas akan memberikan BTTKB Destination kepada penerima. Jika tidak maka paket kiriman akan dikembalikan ke kantor TIKI daerah dan diserahkan kembali ke pengirim. Kemudian petugas pengirim paket , akan menyimpan salinan BTTKB POD ke dalam arsip.
 
5. Prosedur Pembuatan Laporan
Petugas akan membuat laporan  pengiriman barang yang akan diserahkan ke kantor pusat dan menyerahkan BTTKB Control.





Permasalahan Pokok

 Sistem pengiriman barang yang telah berjalan di PT CV TIKI umumnya telah berjalan dengan baik. Akan tetapi dalam prosesnya masih ada beberapa masalah dan  kekurangan yang terlihat yaitu pada proses pengiriman barang yang terlalu panjang dan berbelit. Proses pengiriman barang harus melalui kantor pusat terlebih dahulu sehingga memakan waktu yang lama untuk sampai ke tujuan. Begitu pula bila retur yang harus melalui kantor pusat terlebih dahulu kemudian dikirim ke kantor cabang dan dikembalikan kepada pengirim. Sehingga sistem yang telah terkomputerisasi tidak maksimal penggunaannya.

Alternatif Pemecahan Masalah

Untuk mengatasi masalah tersebut, agar lebih efesien maka seharusnya pengiriman dilakukan tidak perlu melalui kantor pusat, jadi pengiriman barang langsung melalui kantor cabang diman konsumen atau customer mengirimkan barangnya. Sehingga kantor pusat hanya menerima laporan dari kantor cabang.
 


                                                                        (2)



Penutup

Kesimpulan:

  • PT. CV TIKI Jakarta Selatan ini bergerak dibidang bisnis jasa pengiriman barang. TIKI  Jakarta Selatan ini merupakan cabang dari PT CV TIKI INDONESIA. Dengan banyaknya permintaan pengirman barang oleh konsumen setiap harinnya, pencatatan pengiriman barang menggunakan sistem komputer dengan menggunakan program Delphis ver3 Paket kiriman diantar kekantor pusat. Dikantor pusat paket kiriman didata kembali oleh petugas.
  • Sistem pengiriman barang yang lebih efisien, sehingga dapat memaksimalkan sistem komputerisasi yang telah ada.
                                                                     (3)

0 Comments:

Post a Comment



By :
Free Blog Templates