Sabtu, 09 April 2011

Pengertian Toleransi


Menurut kamus bahasa Indonesia oleh W.J.S. Poerwodarminto pengertian
sikap adalah perbuatan yang didasari oleh keyakinan berdasarkan normanorma
yang ada di masyarakat dan biasanya norma agama. Namun demikian perbuatan
yang akan dilakukan manusia biasanya tergantung apa permasalahannya serta benarbenar
berdasarkan keyakinan atau kepercayaannya masing-masing. Apakah Anda paham
pengertian sikap menurut W.J.S. Poerwodarminto?
Bila sudah paham kita lanjutkan dengan pengertian toleransi.
Toleransi berasal dari bahasa Latin; tolerare artinya menahan diri, bersikap sabar,
membiarkan orang berpendapat lain, dan berhati lapang terhadap orang-orang yang
memiliki pendapat berbeda.
Sikap toleran tidak berarti membenarkan pandangan yang dibiarkan itu, tetapi mengakui
kebebasan serta hak-hak asasi para penganutnya.
Ada tiga macam sikap toleransi, yaitu:
a. Negatif: Isi ajaran dan penganutnya tidak dihargai. Isi ajaran dan penganutnya hanya
dibiarkan saja karena dalam keadaan terpaksa.
Contoh PKI atau orang-orang yang beraliran komunis di Indonesia pada zaman
Indonesia baru merdeka.
b. Positif: Isi ajaran ditolak, tetapi penganutnya diterima serta dihargai.
Contoh Anda beragama Islam wajib hukumnya menolak ajaran agama lain didasari
oleh keyakinan pada ajaran agama Anda, tetapi penganutnya atau manusianya Anda
hargai.
c. Ekumenis: Isi ajaran serta penganutnya dihargai, karena dalam ajaran mereka itu
terdapat unsur-unsur kebenaran yang berguna untuk memperdalam pendirian dan
kepercayaan sendiri.
Contoh Anda dengan teman Anda sama-sama beragama Islam atau Kristen tetapi
berbeda aliran atau paham.

0 Comments:

Post a Comment



By :
Free Blog Templates